You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 65 Calon Dewan Kota Ikuti Pembekalan di Wali Kota Jakarta Selatan
.
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

65 Calon Dewan Kota Ikuti Pembekalan di Kantor Walkot Jaksel

Sebanyak 65 calon perwakilan peserta anggota Dewan Kota mengkuti kegiatan pembekalan di ruang Pola, Kantor Wali Kota Jakarta Selatan, Jalan Prapanca, Petogogan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (14/9).

65 orang ini nantinya akan kita seleksi pada 24 -28 September 2018 mendatang

Wali Kota Jakarta Selatan, Marullah Matali mengatakan, ke-65 calon tersebut sebelumnya telah mengkuti seleksi di tingkat Kelurahan, dan sekarang masuk ke tingkat kota.

“65 orang ini nantinya akan kita seleksi pada 24 -28 September 2018 mendatang. Dari 65 orang akan dipilih lagi menjadi 10 orang mewakili 10 kecamatan yang ada di Jakarta Selatan sebagai Dewan Kota,” ujar Marullah, Jumat (14/9).

Pemilihan Dewan Kabupaten Kepulauan Seribu Disosialisasikan

Ditambahkan Marullah, tugas Dewan Kota adalah membantu atau menjadi mitra wali kota dalam kegiatan serta membantu masyarakat dalam menyalurkan aspirasi ke wali kota.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1518 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1506 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1310 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1225 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1152 personFolmer